Apel Pagi Gabungan Kecamatan Aek Kuasan

 



Pada Senin, 15 Juli 2024 telah dilaksanakan Apel Pagi Gabungan Kecamatan Aek Kuasan di Halaman Kantor Camat Aek Kuasan. Mewakili Camat Aek Kuasan, Sekretaris Kecamatan Aek Kuasan Bapak Halomoan Sitohang, S. Sos memimpin Apel Tersebut. Apel tersebut dihadiri Oleh UPTD/ Korwil Se- Kecamatan Aek Kuasan, Pegawai Kantor Camat Aek Kuasan, Pegawai Puskesmas Aek Loba, Perangkat Desa & Kelurahan Se- Kecamatan Aek Kuasan dan Siswa PKL dari SMK Muhammadiyah Aek Kanopan.

Dalam Apelnya Beliau menyampaikan agar peserta apel bersemangat dalam melaatih yel- yel sebagai persiapan untuk mengikuti Pawai Ta'aruf FSQ Tingkat Kabupaten Asahan yang akan dilaksankan pada Kamis, 18 Juli 2024. Beliau juga berpesan agar Peserta apel untuk hadir dan mengajak teman yang lain untuk memeriahkan kegiatan Pawai Ta'aruf tersebut.

Posting Komentar (0)
Lebih baru Lebih lama